Pada tanggal 26 Oktober 2018, bertempat di Hotel Indonesia Kempinski Grand Indonesia. Exquisite Media menyelenggarakan Exquisite Awards 2018 dalam rangka merayakan hari ulang tahun Exquisite yang ke-8. Kegiatan ini biasa dilakukan oleh Exquisite setiap tahun dengan tema yang berbeda-beda. Khusus untuk tahun ini Exquisite hadir dengn tema Awards diberikan kepada beberapa hotel, restoran dan cafe yang berada di seluruh Indonesia.
Dalam acara ini Dilmah turut berpartisipasi untuk mendukung Exquisite Awards tersebut dengan menghadirkan berbagai macam cocktail serta mocktail menarik untuk para tamu yang hadir pada saat itu. Ada 4 jenis minuman yang dapat dipilih diantaranya adalah, The Earl-T sebuah cocktail yang dibuat dari Dilmah Earl Grey dan 2 minuman lainnya yang diberi nama Green Aperol Spritz dan Chivas Green Blitz yang dibuat dari Dilmah Pure Green Tea.
Untuk mocktail tea hadir dalam 2 variant untuk rasa buah yang dominan para tamu bisa memilih Pomegranate Splash yang dibuat dari Dilmah Passion Fruit & Pomegranate dan untuk rasa mint segar bisa memilih mocktail Green Mojito yang dibuat dari Dilmah Sencha Green Tea yang dicampur dengan sirup mojito untuk memberikan rasa segar yang maksimal.